Terhitung 1 Januari 2009, saya mengelola lima blog. Kelima blog itu adalah:
- sikluskehidupan.blogspot.com
- asyafrudin.blogspot.com
- islam-awam.blogspot.com
- bagaimana-cara.blogspot.com
- stochasticmanga.wordpress.com
Walaupun begitu, tidak semuanya bertahan hidup sampai akhir tahun 2009. sikluskehidupan dinyatakan mati suri pada tanggal 28 September 2009. Blog yang berfungsi sebagai aggregator untuk blog-blog yang lain ini tidak lagi saya gunakan sejak tanggal tersebut. bagaimana-cara dinyatakan mati suri pada tanggal 5 Oktober 2009. Blog yang berisi tips dan trik buatan sendiri ini tidak saya teruskan. Tulisan terbaru yang seharusnya masuk ke bagaimana-cara akhirnya saya alihkan ke asyafrudin.blogspot.com di kategori Bagaimana Cara ....
asyafrudin.blogspot.com merupakan blog utama yang menjadi corong aspirasi saya di Internet. Di sini saya menulis tentang banyak hal mulai dari pernikahan, mendidik anak, pekerjaan, dan berbagai hal yang saya minati. islam-awam adalah tempat saya bercerita mengenai hal-hal yang perlu saya garis bawahi dalam Islam. Sifat tulisannya tentu sangat subjektif, namun saya berusaha untuk selalu mencantumkan referensi yang absah dalam setiap tulisan di islam-awam.
stochasticmanga adalah tempat saya mencurahkan minat saya terhadap manga. Sudah bertahun-tahun saya membaca manga dan kadang saya berbagi opini saya tentang sebuah manga lewat stochasticmanga. bicarapajak adalah blog yang saya dedikasikan untuk berbagi informasi yang saya miliki tentang perpajakan. Sayangnya masih belum banyak yang bisa saya tuangkan dalam bicarapajak itu.
Jumlah pengunjung yang berhasil dikumpulkan oleh blog-blog tersebut lumayan banyak. Buat saya pribadi, pencapaian itu cukup luar biasa walaupun tidak akan sebanding dengan blog-blog yang sudah tenar. Pencapaian "page loads" -supaya terlihat banyak- untuk blog-blog saya sampai saat tulisan ini dibuat adalah sebagai berikut:
- sikluskehidupan berhasil menembus angka 1.700. Saya tidak berharap banyak karena memang situs ini berfungsi meringkas dan mengumpulkan tulisan-tulisan saya yang sebenarnya.
- asyafrudin berhasil menembus angka 7.500. Angka yang cukup baik melihat isinya lebih banyak berkutat pada kehidupan pribadi saya. Terus terang saya punya kecenderungan untuk menulis lebih banyak tentang pernikahan dan keluarga dalam blog ini. Sayangnya kedua topik itu bukan sesuatu yang diminati banyak orang.
- islam-awam berhasil menembus angka 2.700. Ternyata ada banyak orang yang tersandung blog ini. Semoga informasi tentang Islam yang saya sampaikan lewat blog ini tidak menyimpang dari kebenaran. Kalau sampai menyimpang, dosa saya akan terus bertambah seiring bertambahnya pengunjung.
- bagaimana-cara berhasil menembus angka 18.800. Sebuah angka yang fenomenal. Terus terang saya tidak menyangka pertumbuhan pengunjung blog ini akan sebegitu cepat. Tulisan tentang STNK, SIM, dan Kartu Kuning sepertinya menarik banyak orang untuk mampir ke blog ini.
- stochasticmanga berhasil menembus angka 28.600. Ternyata tidak sedikit penggemar manga yang tertarik untuk melihat opini saya dan rekan-rekan saya tentang manga yang sudah kami baca.
- bicarapajak berhasil menembus angka 1.400. Angka yang wajar mengingat blog itu belum lama hidup dan juga belum mempublikasikan banyak tulisan.
Blogging merupakan alternatif yang "sehat" saat saya memiliki waktu luang yang cukup. Ketimbang saya nge-game, menonton film, dan membaca manga, nge-blog jelas lebih sehat. Sayangnya saya sering kehilangan ide untuk menulis. Akhirnya waktu luang saya tetap saja dihabiskan untuk game, film, dan manga.
Sekian ringkasan perjalanan blog saya sampai akhir tahun 2009 ini. Saya berharap kiprah saya sebagai blogger kawakan kacangan ini bisa terus bertahan hingga akhir tahun 2010 nanti. Satu hal yang saya syukuri untuk tahun ini adalah saya tidak lagi menghapus blog yang tidak ingin saya lanjutkan. Entah sudah berapa blog yang saya hapus sejak saya mulai membuat blog. Mulai tahun ini kebiasaan itu, insya Allah, akan saya hentikan. Kalau pun blog saya harus mati, biarkan dia menjadi bagian dari arsip-arsip yang bertebaran di dunia maya.
Saya yakin blog tidak akan sekedar menjadi trend sesaat. Hal ini akan terbukti selama orang-orang berkenan untuk berbagi pengalaman, pengetahuan, kisah nyata, cerita fiksi, atau apa pun juga di Internet lewat tangan mereka sendiri. Salam nge-blog.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar